Universitas Dinamika

Sambut PTM Hybrid, Undika Siapkan Smart Class bagi Mahasiswa

Suasana berbeda terlihat di Universitas Dinamika pada Senin (14/03). Parkiran kendaraan yang penuh dari biasanya serta lalu lalang orang terlihat di pelataran kampus yang dulu bernama Stikom Surabaya ini. Setelah kurang lebih 2 tahun menjalankan kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara online, kini para mahasiswa sudah bisa merasakan proses belajar mengajar secara langsung di kampus melalui kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Hybrid.
Dalam mempersiapkan PTM ini, Undika mempersiapkan Smart Class dengan beberapa fasilitas teknologi yang dirancang oleh dosen dan karyawan. Adapun teknologi-teknologi tersebut diantaranya adalah sistem Radio Frequency Identification (RFID), UV Sterilization dan alat-alat penunjang pembelajaran.